Sporting Ingin Perpanjang Masa Pinjaman Coentrao dari Madrid

Sporting Ingin Perpanjang Masa Pinjaman Coentrao dari Madrid
Fabio Coentrao (c) SCP

Bola.net - - Klub raksasa Portugal, Sporting CP dikabarkan memiliki keinginan untuk memperpanjang masa peminjaman bek kiri Fabio Coentrao dari Real Madrid.

Madrid memutuskan untuk meminjamkan Coentrao ke Sporting selama satu musim pada musim panas tahun lalu. Sesuai kesepakatan awal, eks pemain Benfica ini dijadwalkan kembali ke Santiago Bernabeu pada akhir musim nanti.

Namun kini seperti dilansir A Bola, kubu Sporting diklaim sangat puas dengan penampilan yang ditunjukkan Coentrao dan ingin menambah masa peminjaman selama satu musim lagi.

Setali tiga uang, Coentrao pun kabarnya tak tertarik lagi untuk kembali ke Madrid karena di sana ia tak mendapat kesempatan bermain cukup banyak dari entrenador Zinedine Zidane.

Coentrao yang akan menginjak usia 30 tahun pada Minggu, 11 Maret besok tersebut masih terikat kontrak bersama Madrid hingga Juni 2019 mendatang.