Solari: Zidane Bawa Antusiasme dan Suasana Baru di Madrid

Solari: Zidane Bawa Antusiasme dan Suasana Baru di Madrid
Zinedine Zidane (c) AFP
- Zinedine Zidane telah membuat suasana yang ada di ruang ganti Real Madrid menjadi lebih kondusif, sejak ia ditunjuk menggantikan Rafael Benitez di pertengahan musim.


Hal tersebut merupakan pendapat dari Santiago Solari, pelatih tim muda Madrid yang juga pernah menjadi rekan Zidane kala masih membela Los Blancos.


"Ia membawa suasana baru dan antusiasme di dalam tim dan para pemain memberikan respon terhadap hal tersebut. Ini hanya awal, dan semua orang berharap hal ini akan terus berlanjut," tutur Solari pada UEFA.


"Ia mungkin adalah pemain paling elegan sepanjang masa. Anda mungkin bisa membandingkannya dengan Maradona. Ia adalah seorang pemimpin yang tenang. Ia tidak banyak bicara, namun kerap memberikan aksi."


"Ia selalu menginginkan bola, dan terus ingin menang, bahkan kadang meski itu mengorbankan pertahanan tim. Sebagai pribadi, ia cukup introvert, namun saya amat mengagumi dirinya sebagai pemain." [initial]


 (uefa/rer)