
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, mengatakan tidak ada hal mustahil bagi anak asuhnya untuk meraih kemenangan. Hal itu ucapkan oleh Solari pasca memimpin Madrid mengalahkan Sevilla.
Madrid dalam posisi tak cukup baik ketika menjamu Sevilla pada pekan ke-20 La Liga,Sabtu (20/1) malam WIB. Sejumlah pemain utama Madrid mengalami cedera. Karim Benzema yang dimainkan juga masih mengalami cedera tangan.
Namun, Madrid mampu mengalahkan Sevilla dengan skor 2-0 pada laga di Bernabeu. Dua gol kemenangan El Real dicetak oleh Casemiro dan Luka Modric.
Advertisement
Solari tentu sangat senang dengan hasil apik yang diraih Madrid. Simak pernyataan Solari pasca kemenangan tersebut selengkapnya di bawah ini.
Tidak Ada Yang Mushtali
Selain badai cedera, Real Madrid juga dihadapkan pada masalah inkonsistensi jelang laga kontra Sevilla. Sebab, Madrid baru saja kalah dari Leganes di pentas Copa del Rey. Tapi, Madrid mampu bangkit dan menang atas Sevilla dengan skor 2-0.
“Bagi Real Madrid tidak ada yang mustahil dan jalan untuk memenangkan pertandingan adalah apa yang telah kita lakukan hari ini,” ucap Solari dikutip dari situs resmi klub.
"Para pemain telah memberikan yang terbaik, sangat sulit untuk memilih satu pemain di antara pemain yang ada," imbuh Solari.
Menurut pelatih berusia 42 tahun, para pemain Real Madrid lebih pantas untuk mendapat kredit atas kemenangan atas Sevilla daripada dirinya. "Saya harus ucapkan selamat pada seluruh pemain atas apa yang sudah mereka lakukan," tandasnya.
Bukan Hanya Tiga Poin
Bagi Santiago Solari, laga melawan Sevilla bukan hanya berarti sebagai ajang berebut tiga poin. Sebab, Sevilla kini menjadi rival langsung Madrid di klasemen. Laga ini ibarat duel berebut enam poin bagi kedua tim yang bertanding.
Berkat kemenangan yang diraih, Madrid kini berada di posisi ke-3 klasemen dengan 36 poin. Sergio Ramos dan kolega menggusur Sevilla yang turun ke peringkat 4 dengan raihan 33 poin.
"Ketika Anda berjumpa dengan rival langsung, itu selalu berarti lebih dari tiga poin karena itu artinya tiga poin yang Anda dan tiga poin yang tidak didapat oleh pihak lawan," tandas eks pemain Inter Milan tersebut.
Berita Video
Berita video #RagaJelita kali ini menampilkan 5 tips untuk tetap bugar di sela bekerja di kantor ala Petite Diva.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 19 Januari 2019 21:00
Diincar MU dan Madrid, Eder Militao Tak Akan Pindah di Januari
-
Liga Italia 19 Januari 2019 06:25
-
Liga Spanyol 19 Januari 2019 06:00
-
Liga Spanyol 19 Januari 2019 05:15
-
Liga Spanyol 19 Januari 2019 04:40
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...