
Bola.net - - Pelatih Real Madrid Santiago Solari memberikan pujian kepada Karim Benzema. Meski penampilannya tidak terlalu moncer belakangan ini, Solari menyebut Benzema sebagai salah satu striker terbaik di dunia.
Los Blancos harus kehilangan mesin gol utama mereka Cristiano Ronaldo pada musim panas kemarin. Bintang Portugal itu memutuskan hijrah ke Juventus.
Setelah ditinggal Ronaldo, Madrid secara mengejutkan tidak mendatangkan pengganti pemain berusia 33 tahun tersebut. Madrid cuma memulangkan Mariano Diaz dari Lyon.
Advertisement
Benzema pada akhirnya mendapat beban sebagai pencetak gol utama Los Blancos pada musim ini. Akan tetapi, pemain asal Prancis itu gagal menunjukkan performa yang mengesankan.
Benzema hanya mencetak 13 gol dari 32 pertandingan sejauh ini. Meskipun begitu, Benzema tercatat sebagai pencetak gol terbanyak Madrid musim ini.
Jalani Musim yang Hebat
Penampilan Benzema memang sedang naik turun selama beberapa tahun terakhir. Meskipun begitu, Solari menilai Benzema sekarang sedang menjalani musim yang hebat.
"Benzema memiliki perjalanan karir yang panjang dan dengan titik yang turun naik. Saat ini ia berada dalam momentum yang sangat bagus dan sedang memainkan satu musim yang hebat," kata Solari di situs resmi Real Madrid.
"Ia adalah seorang pemain yang sangat ´murah hati´dari caranya memahami sepakbola dan dari kinerjanya. Ia mampu membuat para pemain yang lain tampil lebih baik lagi."
Striker Terbaik
Benzema sudah banyak berkorban untuk Madrid musim ini termasuk bermain dengan menahan rasa sakit setelah mengalami cedera patah tulang jari tangan. Atas dasar itu, Solari angkat topi kepada pemain berusia 31 tahun tersebut.
"Ia sedang memainkan sebagian besar dari pertandingan yang ada dimusim ini dan juga sangat tidak egois saat ini dimana ia bermain dengan harus menahan rasa sakit setelah mengalami cedera patah tulang jari tangan," lanjutnya.
"Saya menilainya sebagai salah satu dari penyerang terbaik yang ada saat ini”.
Video Pilihan
Berita video 5 olahraga populer didunia, bulutangkis tidak termasuk di dalamnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 26 Januari 2019 17:02
-
Liga Spanyol 26 Januari 2019 17:01
-
Liga Inggris 26 Januari 2019 16:00
Pep Guardiola: Mustahil Saingi Real Madrid dan Barcelona di Bursa Transfer
-
Liga Spanyol 26 Januari 2019 15:30
-
Liga Spanyol 26 Januari 2019 15:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...