Soal Pelabuhan Karir Berikutnya, Sergio Ramos: Yang Jelas Bukan Barcelona!

Soal Pelabuhan Karir Berikutnya, Sergio Ramos: Yang Jelas Bukan Barcelona!
Sergio Ramos merayakan golnya pada laga Real Betis vs Real Madrid pada pekan kedua La Liga 2020/2021 (c) AP Photo

Bola.net - Sergio Ramos membeberkan rencananya usai meninggalkan Real Madrid. Ia memastikan tidak akan pindah ke Barcelona di musim panas ini.

Sergio Ramos resmi menyudahi karirnya di Real Madrid. Ia memutuskan hengkang dari Bernabeu setelah 16 tahun jadi pemain kunci El Real.

Saat ini ada banyak spekulasi mengenai masa depan Ramos. Sejumlah tim-tim papan atas dilaporkan tertarik menggunakan jasanya.

Ketika ditanya kemana ia akan berlabuh, begini jawaban Ramos. "Yang terpenting bukan 'ke mana' saya pergi melainkan dengan 'siapa' saya bermain nanti," buka Ramos yang dikutip Goal International.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Cari Klub

Ramos menyebut bahwa pada awalnya ia tidak menyangka pindah dari Real Madrid. Namun ia kini mulai mencari klub baru bersama sang agen.

"Kami tidak pernah memikirkan klub lain. Sejak Januari kemarin, saya mendapatkan banyak panggilan dari klub-klub lain,"

"Pada saat itu hingga beberapa hari yang lalu, kami tidak pernah terpikir meninggalkan Real Madrid. Namun mulai sekarang, kami mulai mencari opsi yang bagus untuk saya,"

2 dari 3 halaman

Anti Barcelona

Ketika didesak lebih lanjut, Ramos memastikan bahwa ia tidak akan bergabung lagi dengan Sevilla atau merapat ke rival Madrid, Barcelona.

"Sevilla adalah klub yang spesial di hati saya. Saya menjalani waktu yang luar biasa di sana, namun untuk saat ini tidak ada apapun di sana yang bisa membuat saya kembali,"

"Untuk Barcelona, saya bisa bilang itu mustahil. Kalian tidak akan pernah melihat Sergio Ramos mengenakan seragam Barcelona," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Pindah ke Luar Spanyol

Menurut gosip yang beredar, Ramos kemungkinan akan melanjutkan karirnya di luar Spanyol.

Inggris dan Prancis diyakini menjadi destinasi berikutnya dalam karir bek 35 tahun itu.

(Goal International)