
Bola.net - Juara La Liga, Real Madrid sudah ambil keputusan mengenai kontrak baru Sergio Ramos. Demi sang kapten, kubu El Real siap membuat pengecualian.
Sebagai sosok senior dan juga kapten, Ramos memang sosok yang krusial bagi Madrid. Pasalnya ia selalu menjadi pembeda ketika El Real berada di situasi yang sulit.
Namun kebersamaan Madrid dan Ramos bisa berakhir musim depan. Pasalnya kontrak sang bek akan habis di musim panas tahun 2021 nanti.
Advertisement
Namun AS mengklaim bahwa Madrid tidak akan membiarkan Ramos pergi. Mereka diberitakan akan segera memperpanjang kontrak baru sang bek.
Simak situasi kontrak Ramos di bawah ini.
Kontrak Ramos
Menurut laporan tersebut, Real Madrid sudah menggelar negosiasi dengan agen Ramos.
Pada dasarnya kedua pihak sama-sama ingin melanjutkan kerja sama. Karena Real Madrid dan Ramos masih saling membutuhkan.
Setelah proses negosiasi yang cukup panjang, Real Madrid bersedia memenuhi permintaan Ramos yang menginginkan kontrak dua tahun.
Bikin Pengecualian
Keputusan Madrid untuk memberikan kontrka berdurasi dua tahun kepada Ramos ini merupakan sebuah pengecualian.
Pasalnya Real Madrid jarang memberikan kontrak dua tahun untuk pemain yang usianya sudah menginjak 30 tahun ke atas. Biasanya mereka hanya diberi kontrak satu tahun.
Namun karena performa Ramos yang masih oke dan juga kontribusinya yang besar, maka Real Madrid bersedia memberikan pengecualian.
Catat Sejarah
Pada tengah pekan kemarin, Ramos mencatatkan milestone hebat untuk Real Madrid.
Ia berhasil mencetak gol ke-100nya untuk Los Blancos.
(AS)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 5 November 2020 19:00
Mau David Alaba, Real Madrid dan Liverpool Harus Bayar Segini
-
Editorial 5 November 2020 15:37
5 Pemain Belakang Tersubur Sepanjang Masa, Sergio Ramos Nomor 6
-
Galeri 5 November 2020 12:56
-
Liga Spanyol 5 November 2020 06:30
Centurion Sergio Ramos: Membedah Raihan 100 Gol Sang Kapten Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...