Skuat Barca Lelah Hadapi Situasi Neymar

Skuat Barca Lelah Hadapi Situasi Neymar
Neymar. (c) AFP

Bola.net - - Situasi soal masa depan mulai memberikan dampak negatif di ruang ganti .

Menurut laporan yang diturunkan oleh Sport, beberapa pemain di tim utama sudah mulai muak dengan semua spekulasi soal Neymar dan berharap situasi ini akan segera selesai secepat mungkin.

Apalagi hampir semua pemain Barcelona sudah berusaha maksimal untuk membuat klub terhindar dari krisis. Sosok-sosok seperti Gerard Pique, Andres Iniesta, dan Lionel Messi, kabarnya bahkan sudah berbicara langsung dengan Neymar di tur pra-musim di Amerika Serikat.

NeymarNeymar

Namun demikian, Neymar memilih tetap bungkam ke media dan justru memberikan indikasi bakal segera meninggalkan tim asuhan Ernesto Valverde menjelang kompetisi anyar.

Sikap diam Neymar tersebut tidak mendapatkan tanggapan positif dari para pemain Barcelona, yang merasa bahwa pemain Brasil sudah merusak citra klub dan juga suasana tim kala menjalani pra-musim.

Neymar sendiri baru saja kembali ke Spanyol, usai sebelumnya ia melakukan perjalanan ke Tiongkok untuk menghadiri beberapa even sponsor.