Skuad Madrid Untuk Final Copa del Rey

Skuad Madrid Untuk Final Copa del Rey
Skuad Madrid sudah ditentukan. (c) AFP
Bola.net - Pertandingan final Copa del Rey antara Real Madrid melawan Atletico Madrid akan segera digelar. Laga yang dihelat di Santiago Bernabeu itu rencananya akan berlangsung pada hari Jumat malam waktu setempat.

Jose Mourinho sudah mengumumkan 24 pemain yang akan dibawanya ke pertandingan El Derbi Madrileno itu. Ada beberapa kejutan yang dibuat Mou dalam pemilihan skuad kali ini.

Sergio Ramos dan Marcelo sudah kembali masuk skuad meski baru kemarin mengikuti latihan penuh. Dua bek itu sebelumnya mengalami cedera.

Sementara itu, Pepe juga kembali masuk skuad Los Blancos. Sebelumnya Pepe sempat dibekukan oleh Mourinho akibat ucapan Pepe yang mengkritik Mou di depan para wartawan. Dari semua pemain penting, hanya Raphael Varane saja yang harus absen karena baru menjalani operasi.

Skuad Madrid untuk final Copa del Rey: Casillas, Diego Lopez, Adan, Jesus, Ramos, Pepe, Albiol, Carvalho, Arbeloa, Coentrao, Marcelo, Nacho, Xabi Alonso, Essien, Khedira, Kaka, Modric, Ozil, Callejon, Di Maria, Cristiano Ronaldo, Benzema, Higuain, Morata. [initial]

Milan Ingin Tampung Eks Kroni Mourinho di Madrid

PSG Tawari Ronaldo Gaji 18 Juta Euro

Ferreira: Semua Orang Ingin Mou ke Chelsea (foes/hsw)