Situasi Khusus Buat Griezmann Merapat ke Chelsea

Situasi Khusus Buat Griezmann Merapat ke Chelsea
Antoine Griezmann (c) AFP
Bola.net - Chelsea tengah mengincar gelandang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, yang sudah menyumbang begitu banyak gol bagi timnya di musim kompetisi kali ini.

Pemain Prancis tersebut pindah ke Atletico di musim panas lalu dari Real Sociedad dan banyak orang mengira ia bakal mendapat kontrak baru usai penampilannya di La Liga musim ini semakin dahsyat.

Namun demikian, laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo mengatakan bahwa kontrak Griezmann masih berlaku hingga tahun 2020 mendatang dan Atletico rupanya masih belum tertarik untuk memperpanjang kontrak yang bersangkutan.

Chelsea sudah menyadari situasi ini dan mereka siap bersaing dengan PSG dan Bayern Munich untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain di musim panas yang akan datang.

Kontrak Griezmann yang berlaku saat ini kabarnya mencantumkan buy-out clause dengan nilai mencapai 60 juta euro. [initial]

 (md/rer)