Siqueira Ingin Gabung Madrid

Siqueira Ingin Gabung Madrid
Guilherme Siqueira. © AFP
Bola.net - Bek Granada Guilherme Siqueira kabarnya telah mengutarakan keinginannya untuk bergabung dengan Real Madrid.

Sebelumnya, bek 27 tahun pemilik paspor Brasil dan Italia tersebut diyakini masuk daftar incaran Madrid untuk dijadikan calon pengganti Fabio Coentrao. Minat El Real sepertinya tak bertepuk sebelah tangan.

Dilansir AS, Siqueira telah meminta presiden klub Granada Enrique Pina agar diizinkan menyeberang ke Santiago Bernabeu meski kontraknya masih tersisa empat tahun lagi.

Berdasarkan laporan terkini, buyout clause Siquera berada di angka €25 juta, tapi Granada siap bernegosiasi dengan tawaran awal minimal €14 juta.

Namun, menurut Football Italia, kubu Madrid hanya menyiapkan dana maksimal €8 juta untuk operasi transfer ini.

Granada sendiri diyakini mulai berburu bek sayap anyar di lantai bursa sebagai antisipasi hengkangnya Siquera. [initial]

Madrid Lirik Siqueira

Coentrao Segera Tinggalkan Madrid (as/foti/gia)