Simeone Ternyata Masih Berpeluang ke City

Simeone Ternyata Masih Berpeluang ke City
Diego Simeone (c) AFP
Bola.net - Diego Simeone bakal menyepakati kontrak dengan Atletico Madrid pekan ini, namun hal tersebut mungkin tidak bakal menghalangi Manchester City untuk merekrut sang pelatih, menurut laporan The Mirror.

Bos Atletico tersebut kabarnya bakal memperpanjang kontrak hingga tahun 2020. Namun ia masuk dalam manajer incaran City, yang disebut-sebut tak lama lagi bakal segera memecat Manuel Pellegrini.

Simeone bisa saja pindah ke City, karena rupanya kontrak sang manajer memiliki klausul khusus yang bisa membuatnya meninggalkan klub jika kedua pihak setuju untuk mengakhiri ikatan kontrak yang sudah disepakati.

Nama Simeone mencuat sebagai pelatih top Eropa semenjak musim lalu, usai ia membawa Atletico menjadi juara La Liga dan masuk ke final Liga Champions. [initial]

 (mir/rer)