Simeone Tak Bisa Jamin Atletico Sukses Seperti Musim Lalu

Simeone Tak Bisa Jamin Atletico Sukses Seperti Musim Lalu
Diego Simeone. (c) AFP
Bola.net - Diego Simeone mengatakan bahwa dirinya tak bisa menjamin Atletico Madrid di musim ini bisa meraih kesuksesan seperti musim lalu. Saat itu Los Rojiblancos berhasil menjuarai kompetisi La Liga dan menembus final Liga Champions.

Simeone menegaskan bahwa timnya hanya bersaing ketat dengan Valencia dan Sevilla sampai akhir musim nanti. Ia sadar belum bisa menyamai level Real Madrid dan Barcelona yang tampil sangat superior sampai sejauh ini.

"Saya selalu mengatakan sejujurnya dan saya tidak bisa menjamin kami akan mengulangi apa yang kami lakukan tahun lalu," ungkap Simeone seperti dilansir Football Espana.

"Kami hanya bersaing dengan Sevilla dan Valencia, jadi jika terjadi sesuatu setelah itu maka akan kami terima."

Atletico sendiri saat ini berada di posisi empat di klasemen sementara dengan koleksi 23 poin dari 11 laga.[initial]

 (foes/ada)