Simeone Bermimpi Tangani Argentina

Simeone Bermimpi Tangani Argentina
Diego Simeone (c) AFP

Bola.net - - Diego Simeone mengungkap bahwa ia ingin melatih timnas di masa mendatang.

Manajer Atletico Madrid sudah membela negaranya sebagai pemain sebanyak 106 kali, membuatnya ada di urutan enam sebagai pemegang caps terbanyak, dan memulai karir sebagai manajer di negara kelahirannya, bersama Racing Club di 2006.

Sejak saat itu ia berkembang menjadi salah satu manajer terbaik di Eropa usai memenangkan La Liga bersama Atletico di musim 13/14, mendobrak dominasi Barcelona dan Real Madrid, dan juga dua kali membantu mereka masuk final Liga Champions.

Masa depan sang manajer di Vicente Calderon masih belum bisa dipastikan, namun Simeone mengatakan ia akan tertarik menjadi manajer timnas di masa mendatang.

Diego SimeoneDiego Simeone

"Di satu titik nanti, saya ingin menangani Argentina, namun saya harus lebih baik lagi sebagai pelatih, saya ingin melakukannya di masa akhir karir saya, jika mereka masih ingin merekrut saya," tutur Simeone di Football Espana.

"Ketika saya pergi menonton film, saya duduk di bioskop dan berpikir mengenai di mana kami harus menyerang lebih baik, pemain mana yang harus dimainkan, dan bagaimana menenangkan pemain, serta siapa yang harus saya ajak bicara."

"Saya susah tidur dan ketika saya berdiri, seluruh tubuh saya kesakitan. Saya akan tidur selama 15 menit dan kemudian terus terjaga. Ketika kami menang, namun bermain buruk, mood saya akan buruk."