
Bola.net - - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, tidak menilai hasil undian babak semifinal Liga Europa 2017/18 menguntungkan. Harus berjumpa Arsenal, Simeone menilai akan jadi pertandingan yang menyulitkan.
Pada babak semifinal, Atletico akan melawan Arsenal. Kedua tim sudah harus bertanding pada laga pertama yang bakal digelar pada Jum'at (27/4) mendatang di Stadion Emirates.
Menurut Simeone, Arsenal adalah tim yang tidak mudah untuk dikalahkan. Pasukan Arsene Wenger punya pengalaman yang panjang saat bermain di kompetisi Eropa. Selain itu, Arsenal juga punya banyak pemain yang berkualitas, begitu juga dengan sang manajer.
"Mereka adalah lawan dengan pengalaman di Eropa yang panjang. Skuat yang kini mereka miliki punya pengalaman dan mereka punya banyak pemain berkualitas. Mereka juga punya manajer yang sudah meraih banyak hal," buka Simeone kepada Marca.
"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi Atletico," tegas Simeone.
Namun, bukan berarti Simeone memberikan signal jika Atletico jeri harus berjumpa dengan The Gunners. Bagi pelatih berjuluk El Cholo ini, Atletico sudah siap melawan tim manapun. Sebab, bermain di babak semifinal sudah pasti melawan tim yang kuat.
"Kami harus kembali menunjukkan gairah dan keinginan untuk menang dan mencoba memperjuangkan apa yang ingin kami raih. Karena, ini adalah poin yang sangat penting pada musim ini dan kami akan sangat lapar gelar juara," tandas Simeone.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 April 2018 21:30
-
Piala Dunia 15 April 2018 18:15
Welbeck Didukung Masuk Skuat Inggris Yang Berlaga di Piala Dunia
-
Liga Inggris 15 April 2018 17:49
Wenger Sebut Welbeck Nyaris Kembali ke Bentuk Permainan Terbaiknya
-
Liga Inggris 15 April 2018 16:48
-
Liga Inggris 15 April 2018 16:38
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...