Silva Tak Terkejut dengan Kebangkitan Ozil

Silva Tak Terkejut dengan Kebangkitan Ozil
Mesut Ozil (c) Arsenal FC
- David Silva mengaku tak terkejut dengan keberhasilan Mesut Ozil menemukan bentuk permainan terbaiknya di .


Usai mencatat dua musim yang kurang bagus di The Gunners, sejak dibeli dari Real Madrid dengan harga 42,5 juta poundsterling , Ozil akhirnya mampu membuktikan bahwa ia memang merupakan seorang gelandang jempolan.


Ia mampu membuat 13 assists musim ini dan performanya itu membantu The Gunner merangkak ke posisi dua klasemen.


Silva lantas mengatakan pada Daily Stars: "Kami berdua adalah gelandang. Kami mampu memberikan assists, kami sama-sama kidal dan kami punya banyak kesamaan.


"Anda selalu butuh waktu adaptasi sebelum Anda bisa menunjukkan yang terbaik di sebuah liga. Namun di level seperti ini Anda harus bisa beradaptasi dengan cepat. Ia sudah melakukan kerja yang bagus tahun ini. Ia sudah bisa mengatasi semua kendala yang ada.


"Awalnya, saya sendiri butuh waktu dua bulan. Namun sejak saat itu saya merasa lebih baik dan semuanya berjalan dengan lebih lancar." [initial]


 (dst/rer)