Sextuple? Ini Jawaban Messi

Sextuple? Ini Jawaban Messi
Lionel Messi (c) AFP
Bola.net - Lionel Messi enggan jumawa atas hasil yang telah diraihnya kala berhasil mengandaskan perlawanan Sevilla di ajang Piala Super Eropa beberapa saat lalu. Ia menilai jika Barcelona masih harus berjalan selangkah demi langkah demi meraih apa yang diimpikan.

Saat ditanya apakah Barca bisa meraih enam gelar dalam satu musim, ia dengan rendah hati menjawab, "Kami harus berjalan perlahan, selangkah demi langkah. Pertama, kami harus memikirkan pertandingan pertama melawan Athletic Bilbao dan kemudian mengawali La Liga dengan baik," ujar pemain 28 tahun itu seperti dikutip AS.

Pemain berjuluk La Pulga itu sendiri terpilih sebagai pemain terbaik di ajang yang mempertemukan jawara Liga Champions dan Liga Europa tersebut. Ya, Messi sukses menyihir puluhan ribu pendukung yang memadati Stadion Boris Paichadze Dinamo, Tbilisi, Georgia dengan aksi-aksi hebatnya.

Dua gol melalui skema tendangan bebas cantik serta satu usaha yang menyebabkan terciptanya gol Pedro di menit ke-115 benar-benar menginspirasi kemenangan Blaugrana. Pasukan Luis Enrique pun akhirnya keluar sebagai juara setelah unggul dengan skor 5-4.[initial]
    (as/yp)