
Ramos merasa seperti mendapat kehormatan bisa menjadi kapten Los Blancos. Kapten Madrid dipilih berdasarkan durasi pengabdian sang pemain di tim utama.
"Tentu merupakan sebuah kehormatan besar karena saya bisa menjadi bagian dari para pemain hebat yang menjadi kapten Madrid. Saya juga berhasil mengangkat trofi Liga Champions sebagai kapten. Ketika membaca beritanya, saya seperti belum bisa percaya," terang Ramos kepada Marca.
Beberapa kapten Madrid yang turut mengangkat trofi Liga Champions antara lain adalah Munoz, Zarraga, Alonso, Gento, Manolo Sanchis Fernando Hierro dan Iker Casillas. Ramos mengatakan bahwa deretan nama besar itu merupakan bukti bahwa Madrid memiliki sejarah hebat.
"Pada akhirnya, saya ini hanya anak kecil yang ketika meninggalkan rumahnya di Camas, tidak berpikir sejauh ini. Membaca nama saya disandingkan dengan para legenda hebat membuat saya sadar sejarah hebat klub kami. Hal itu juga memberikan tanggung jawab dan kehormatan lebih saat saat saya dipilih menjadi kapten." [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Commercial 12 Juni 2016 23:00
-
Liga Spanyol 12 Juni 2016 22:44
-
Liga Spanyol 12 Juni 2016 12:59
-
Liga Inggris 12 Juni 2016 06:40
-
Commercial 12 Juni 2016 00:40
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...