Sergio Ramos Absen di Latihan Madrid

Sergio Ramos Absen di Latihan Madrid
Sergio Ramos. (c) AFP
Bola.net - Sempat disebut bakal fit untuk final Piala Dunia Antarklub akhir pekan ini, Sergio Ramos dikabarkan absen di sesi latihan yang digelar Real Madrid.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Marca, sang bos, Carlo Ancelotti, ingin anak buahnya itu fit 100 persen untuk pertandingan final. Ancelotti percaya bahwa sang bek bakal bisa menghindari cedera jika ia tidak ikut berlatih, jelang duel melawan San Lorenzo di partai puncak.

Sebelumnya, Ramos sempat didiagnosa mengalami kelelahan otot usai timnya menang 4-0 atas Cruz Azul di laga semifinal. Dengan memberikan kesempatan pada sang pemain untuk beristirahat, diharapkan ia bisa tampil dengan kemampuan terbaik ketika melawan wakil Amerika Selatan.

Madrid hingga saat ini juga masih terus memantau kondisi pemain mereka lainnya yang masih mengalami cedera, James Rodriguez. [initial]

 (mar/rer)