Sergi Roberto: Kritik Messi Tidak Fair

Sergi Roberto: Kritik Messi Tidak Fair
Sergi Roberto. (c) AFP
Bola.net - Pemain muda Barcelona, Sergi Roberto, menyebut bahwa kritik yang diterima oleh Lionel Messi dari media, pasca Piala Dunia, sebagai hal yang amat tidak adil.

La Pulga mencetak empat gol untuk Argentina di fase grup dan membawa mereka menembus final. Namun ia tak tampil maksimal di laga puncak melawan Jerman, hingga akhirnya mereka kalah 0-1 atas Der Panzer.

"Kritik yang dilancarkan terhadap Messi jelas tidak fair," tutur Roberto menurut laporan ISF.

"Ia punya ambisi untuk memenangkan Piala Dunia, namun itu pada akhirnya gagal ia wujudkan. Ia pantas untuk mendapat rasa hormat dari semua orang. Ia sudah memberikan segalanya untuk klub ini," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)