Sergi Roberto, 10 Assist Dalam Dua Musim

Sergi Roberto, 10 Assist Dalam Dua Musim
Sergi Roberto (c) NurPhoto

Bola.net - - Sergi Roberto menyumbang satu assist untuk saat menang telak 6-1 menjamu Sporting Gijon di jornada 25 La Liga 2016/17, Kamis (02/3). Itu adalah assist ke-5 bek sayap Barcelona tersebut di liga musim ini.

Sergi Roberto merancang gol keenam Barcelona yang dicetak Ivan Rakitic di menit 87.

Dengan begitu, berarti Sergi Roberto sudah mengemas total 10 assist di La Liga dalam dua musim terakhir. Lima assist dia ukir musim lalu, sedangkan lima assist lainnya dia ciptakan musim ini.

Sergi Roberto adalah bek dengan assist terbanyak di La Liga sejak musim lalu. Dalam dua musim ini, tak ada bek lain di La Liga yang torehan assist-nya melebihi torehan assist miliknya.

Di La Liga musim 2016/16 kemarin, Sergi Roberto mengemas lima assist dalam 31 penampilan untuk Barcelona. Musim ini, dia sudah menorehkan jumlah assist yang sama hanya dalam 21 pertandingan.

Musim belum selesai. Masih cukup terbuka kans bagi Sergi Roberto untuk menambah pundi-pundi assist-nya.