Sensasi Eibar Samai Barca dan Madrid

Sensasi Eibar Samai Barca dan Madrid
Eibar menangi laga perdana di La Liga. (c) AFP
Bola.net - Kali pertama menapak La Liga dalam sejarah klub, Eibar mengukir catatan unik menyamai klub raksasa Spanyol lainnya.

Berstatus tim promosi, Eibar menjamu Real Sociedad dalam partai derby pada laga debut di kasta tertinggi. Dan mereka sukses meraih kemenangan tipis 1-0 di Estadio Ipurua berkat gol Javi Lara di menit 45.

Dengan kemenangan itu, Eibar yang menjadi tim debutan ke-58 di La Liga, masuk jajaran tim elit yang meraih kemenangan di partisipasi perdana - setara dengan tim raksasa macam Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid. Yang terbilang istimewa mereka juga mencatat kemenangan dengan clean sheet.



Lebih spesial lagi, Eibar mengukir rekor itu dalam laga di mana semua starter dari kedua tim asal Basque itu adalah pemain Spanyol - pertama kali setelah empat tahun terakhir di La Liga.


Kini tinggal menanti apakah Eibar bisa melanjutkan sensasi awal ini menjadi partisipasi kejutan di La Liga ... [initial]

  (bola/row)