
Bola.net - Lionel Messi belum habis dan masih akan menjadi pemain top. Akan tetapi, sulit untuk menampik jika musim 2020/2021 adalah senjakala bagi karir La Pulga bersama Barcelona.
Lionel Messi memulai musim ini dengan banyak masalah di kepala. Selain itu, beban berat yang dipanggul juga tidak berkurang. Bahkan bisa disebut bebannya lebih berat.
Pemain 33 tahun kehilangan rekan terbaiknya satu per satu. Paling baru, dia kehilangan Luis Suarez yang ditendang Barcelona. Kini, La Pulga harus berjuang dengan rekan baru di lini depan.
Advertisement
Empat laga sudah dimainkan Lionel Messi di La Liga 2020/2021. Dia masih menjadi pemain terbaik bagi Barcelona. Namun, baru satu gol yang dicetaknya. Itu pun dari eksekusi penalti.
Lantas, apa yang terjadi dengan Lionel Messi?
Catatan Gol Terus Menurun
Pada musim 2019/2020 lalu, Lionel Messi berhasil mencetak 31 gol di semua kompetisi. Tidak ada pemain Barcelona, bahkan La Liga, lain yang bisa mencetak gol lebih banyak darinya.
Namun, dengan 25 gol di La Liga, itu adalah catatan terburuk bagi kapten timnas Argentina dalam satu dekade terakhir.
Lionel Messi juga hanya mencetak tiga gol di Liga Champions musim lalu, paling buruk dalam 15 tahun terakhir.
Masih di musim lalu, Lionel Messi gagal mencetak gol pada 17 dari 33 laga di La Liga. Tentu saja ini bukan catatan yang bagus untuk peraih enam gelar Ballon d'Or, pemain yang selama ini disebut The GOAT.
Selain itu, Messi juga gagal meraih satu pun gelar juara untuk Barcelona pada musim lalu. La Pulga justru menutup musim dengan pilu, kalah 8-2 dari Bayern Munchen.
Senjakala Lionel Messi?
Setelah musim 2019/2020 yang sulit, dan drama keinginan pindah klub, Lionel Messi berharap bisa bersinar di awal musim 2020/2021. Namun, Lionel Messi tidak mampu mendapatkan start yang ideal.
Formasi dan ide sepak bola yang dibawa Ronald Koeman belum mampu mengembalikan magis Lionel Messi. Justru bersama timnas Argentina lah dia tersenyum lebar dan menunjukkan performa terbaiknya.
"Saya pikir Lionel Messi bisa tampil lebih baik lagi. Saya tidak punya keluhan atau keraguan tentang Messi," kata Ronald Koeman.
Yap, Koeman mungkin tidak punya keluhan pada Lionel Messi. Akan tetapi, dengan usia yang tidak lagi muda, situasi 'tidak sehat' di Barcelona, dan beban yang terlalu berat, sepertinya ini adalah senjakala Lionel Messi di Barcelona.
Kontrak Lionel Messi di Barcelona akan habis pada Juni 2021. Apakah ini akan menjadi musim terakhirnya?
Sumber: Berbagai Sumber
Baca Ini Juga:
- 5 Fakta Lionel Messi di Liga Champions, Paling Sering Jebol Gawang Arsenal
- Barcelona: Menatap Musim Baru Liga Champions, Hapus Mimpi Buruk 8-2
- Performa Messi Harusnya Bisa Lebih Baik Lagi, Begini Pengakuan Koeman
- Lautaro Martinez: Saya Katakan Lagi, Messi Adalah yang Terbaik di Dunia
- Data dan Fakta Liga Champions: Barcelona vs Ferencvaros
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 19 Oktober 2020 19:23
10 Klub Dengan Market Value Paling Mahal di Dunia (Bagian 1)
-
Liga Champions 19 Oktober 2020 18:53
Lautaro Martinez: Saya Katakan Lagi, Messi Adalah yang Terbaik di Dunia
-
Bolatainment 19 Oktober 2020 18:25
5 Pemain dengan Pengikut di Instagram Lebih Banyak dari Klubnya
-
Liga Champions 19 Oktober 2020 17:04
-
Liga Champions 19 Oktober 2020 17:03
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...