Sempat Teladani Xavi, Samper Kini Berguru Pada Busquets

Sempat Teladani Xavi, Samper Kini Berguru Pada Busquets
Sergi Samper (c) VI-Images
Bola.net - Gelandang muda Barcelona, Sergi Samper mengakui bahwa saat ini ia tak lagi menjadikan gelandang senior Xavi sebagai sosok yang gaya mainnya ia teladani di atas lapangan. Pemain berusia 19 tahun ini merasa bahwa ia lebih cocok jika ia belajar dengan mencontoh gaya permainan dari gelandang Barca lainnya, Sergio Busquets.

Meski demikian, Samper mengaku hal tersebut tak mengubah cara bermainnya secara drastis. Ia berharap bisa menembus skuat inti dengan cara belajar dari kedua seniornya tersebut.

"Sebelumnya saya terbiasa untuk mengamati dan mencontoh gaya bermain Xavi, namun saat ini sepertinya saya lebih cocok jika belajar dari Busquets," ungkap Samper seperti dilansir ISF.

"Namun tentu saja saya tak mengubah drastis gaya permainan saya. Pelatih Luis Enrique juga meminta saya untuk tetap memegang peranan yang sama seperti yang saya miliki di tim B."

Pemuda yang telah bergabung dengan akademi La Masia sejak masih berusia 6 tahun ini memang digadang-gadang akan menjadi gelandang bertahan masa depan Blaugrana. Telah menjadi pilar Barca B dalam beberapa musim terakhir, Samper juga sudah dua kali bermain penuh 90 menit di tim utama, masing-masing di ajang Copa Del Rey dan Liga Champions musim ini.[initial]

 (isf/mri)