'Semoga Barca Lengah Karena Pikirkan El Clasico'

'Semoga Barca Lengah Karena Pikirkan El Clasico'
Barcelona (c) AFP
Bola.net - Gelandang bertahan Eibar, Jon Errasti mengungkapkan harapan unik jelang laga berat antara timnya menghadapi pimpinan klasemen sementara, Barcelona. Kedua tim saling bentrok di Ipurrua akhir pekan ini (15/03) dalam lanjutan jornada 27 La Liga.

Errasti berharap agar Barca sedikit lengah karena pecahnya konsentrasi mereka menghadapi laga El Clasico kontra Real Madrid yang digelar pada jornada 28 setelahnya (23/03). Sebelum bentrok dengan Real, Barca juga akan terlebih dahulu berhadapan dengan raksasa Inggris, Manchester City di ajang Liga Champion.

"Ini adalah kesempatan kami untuk mencuri angka menghadapi tim besar, sebuah hari bersejarah karena merupakan laga pertama Barca di Ipurua," ungkap Errasti seperti dilansir ISF.

"Semoga saja mereka bertandang ke sini dalam kondisi tidak fokus karena memikirkan El Clasico. Laga ini akan kami anggap sebagai final yang tak boleh dilewatkan dengan kekalahan."[initial]

 (isf/mri)