'Saya Tak Jamin Munir Bertahan di Barca'

'Saya Tak Jamin Munir Bertahan di Barca'
Munir El Haddadi (c) AFP
- Munir El Haddadi masih bisa pergi dari sebelum akhir bursa musim panas, menurut agennya Francesc Valdivieso.


Pemain muda Spanyol tampil bagus di final Supercopa de Espana melawan Sevilla dan disebut bakal menjadi solusi bagus untuk klub, yang tengah mencari striker keempat.


Dan Valdivieso mengatakan meski Munir ingin bertahan di Barcelona, ia masih terbuka dengan penawaran yang masuk dari tim lain.


"Barcelona memberi tahu kami niat mereka untuk membeli striker baru. Munir harus mengerti bahwa hal tersebut bisa mengancam peluangnya dan bisa berbalik untuknya," tutur sang agen pada Goal International.


"Opini Munir masih belum berubah: Ia ingin bertahan di Barcelona. Dia siap menerima tawaran pinjaman, namun berdasarkan nama yang beredar di media, ia yakin bisa bersaing dengan pemain lainnya, jadi ia juga berpikir bahwa bertahan adalah pilihan yang tepat."


"Ia siap untuk membuat keputusan sendiri. Ia tidak takut bertahan. Saya tidak bisa menjamin Munir akan masih jadi pemain Barcelona pada 1 September. Masih ada banyak jalur terbuka. Munir amat berani dan akan mengambil keputusan terbaik, mengingat ada banyak klub yang akan bermain di Liga Champions, tertarik padanya."


"Ada banyak proposal yang menarik, namun kami harus mempelajarinya sepekan sebelum bursa ditutup, tidak dua hari sebelum bursa ditutup. Maka kami tidak akan menunggu hingga tenggat waktu nanti sebelum membuat keputusan." [initial]


 (gl/rer)