
Bola.net - - Saul Niguez mengatakan bahwa Atletico Madrid bakal membutuhkan dukungan total dari para suporter ketika mereka menghadapi Real Madrid di leg kedua semifinal Liga Champions pekan ini.
Atletico akan menjamu sang juara bertahan di Vicente Calderon, sepekan usai mereka menelan kekalahan 0-3 di markas Madrid di leg pertama yang berlangsung di Bernabeu.
Saul mengakui akan sulit bagi timnya untuk membalikkan keadaan. Namun ia percaya bahwa dengan bantuan dukungan total dari suporter, tak ada yang tak mungkin.
"Semuanya kini amat sulit. Namun kami tahu bermain di kandang adalah nilai plus. Ini adalah pertandingan di mana kami harus memberikan segalanya. Fans sudah memberikan yang terbaik, kami harus membuat mereka bangga. Kami harus terus berpikiran positif," tutur Saul menurut AS.
"Kami harus bermain seolah dengan 12 orang. Suporter akan memainkan peran penting. Kami tak pernah meminta bantuan mereka karena mereka memang selalu ada. Anda bisa lihat sendiri di Bernabeu. Kami harus menghormati seragam ini dan juga para suporter."
Saul juga meminta timnya untuk tetap tenang di laga nanti, jika memang masih berniat mengulang prestasi masuk final seperti musim lalu.
"Kami harus tenang. Kami tahu laga ini amat penting. Ini bakal sulit. Kami harus mencoba meraih clean sheet karena satu gol saja masuk semuanya akan rumit. Mencetak gol cepat akan membuat kami kuat dan semua orang antusias."
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 8 Mei 2017 22:32
-
Liga Champions 8 Mei 2017 21:49
-
Liga Champions 8 Mei 2017 21:06
-
Liga Champions 8 Mei 2017 18:32
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...