Sandro Tak Takut Bersaing Dengan Luis Suarez di Lini Depan Barca

Sandro Tak Takut Bersaing Dengan Luis Suarez di Lini Depan Barca
Sandro Ramirez. (c) AFP
Bola.net - Penyerang muda Barcelona Sandro Ramirez mengaku sama sekali tidak khawatir bila harus bersaing ketat dengan Luis Suarez. Sandro hanya ingin menggunakan kesempatan yang diberikan oleh pelatih Luis Enrique dengan sebaik-baiknya.

Sandro perlahan sudah diberi kesempatan tampil beberapa kali oleh Enrique untuk mengisi lini depan Barca. Pemain berusia 19 tahun itu mampu menjawab kepercayaan dari sang pelatih dengan mencetak dua gol dari empat kesempatan bermain di semua ajang kompetisi.

Bila Suarez sudah terbebas dari hukuman pencekalan diyakini bakal mengancam tempat Sandro di skuat Barca. Namun Sandro menegaskan bahwa dirinya tidak terlalu memikirkan hal tersebut.

"Dia pemain hebat dan saya yakin dia akan memiliki musim yang sangat baik saat dia sudah bisa diturunkan," ucapnya kepada AS.

"Sekarang saya harus merebut semua kesempatan yang diberikan pelatih kepada saya."[initial]

 (foes/ada)