Sandro Berat Lepas Pedro ke Chelsea

Sandro Berat Lepas Pedro ke Chelsea
Pedro Rodriguez (c) VI-Images
Bola.net - Salah satu pemain Barcelona, Sandro Ramirez, mengaku amat menyesalkan kepergian Pedro Rodriguez dari klub di musim panas ini.

Meski belum ada pengumuman resmi, winger Spanyol kabarnya sudah mendarat di London pekan ini. Pedro disebut-sebut akan segera menerima pinangan Chelsea, meski sebelumnya kerap disebut akan hengkang ke Manchester United.

Sandro pun merasa bahwa Barcelona akan mendapatkan kerugian besar jika memang Pedro pergi dari Camp Nou.

"Saya sebenarnya ingin terus bermain bersama dirinya. Karena ia merupakan sosok yang luar biasa, bagi sebagai pemain namun sebagai pribadi," jelas Sandro menurut laporan AS.

"Saya sendiri akan terus bekerja keras, seperti biasanya, demi kepentingan terbaik tim."

Barcelona akan menghadapi Athletic Bilbao di jornada perdana La Liga pekan ini. [initial]

 (as/rer)