Sanchez: Tanpa Pepe, Portugal Takkan Juara

Sanchez: Tanpa Pepe, Portugal Takkan Juara
Pepe (c) AFP
- mendapatkan pujian setinggi langit dari mantan pemain Meksiko, Hugo Sanchez.


Bek Real Madrid memainkan peran penting dalam mengawal lini pertahanan , yang baru saja menang 1-0 atas Prancis dan memastikan diri keluar sebagai juara Euro 2016. Tidak hanya itu, Pepe juga terpilih sebagai pemain terbaik di final.


Menurut Sanchez, kualitas terbesar dari seorang Pepe adalah jiwa kepemimpinan, yang membuatnya memiliki peran tak tergantikan di timnas Portugal.


"Saya selalu menyukai karakter Pepe, ia adalah pemimpin di dalam timnya. Tidak semua orang menyukainya, namun tim manapun akan senang memiliki pemain seperti dirinya. Ia adalah bek terbaik di Euro, karena kepemimpinan yang ia punya," tutur Sanchez pada Marca.


"Jika bukan karena Pepe, saya rasa Portugal tidak akan keluar sebagai juara." [initial]


 (mar/rer)