Sanchez: Neymar Pemain yang Amat Vital

Sanchez: Neymar Pemain yang Amat Vital
Neymar. (c) AFP
Bola.net - Alexis Sanchez memberikan komentar Brasil untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2018, mengingat di beberapa pertandingan awal kualifikasi zona COMEBOL, mereka harus tampil tanpa sang bintang, Neymar.

Hal tersebut terjadi lantaran bintang Barcelona mendapat sanksi usai kartu merah yang ia terima di Copa America 2015, akibat terlibat bentrok dengan Carlos Bacca dan Jeison Murillo.

Menurut Sanchez, Brasil bakal amat kehilangan Neymar, meski akan ada banyak pemain kelas dunia yang siap menggantikan posisi eks Santos.

"Bagi Brasil, Neymar merupakan sosok yang amat vital. Namun saya rasa mereka memiliki banyak pemain kelas dunia dari berbagai liga top yang bisa membantu mereka," tutur Sanchez menurut laporan AS.

Neymar sendiri baru saja kembali ke Barcelona, usai menjalani liburan musim panas pasca membela Brasil di Copa America 2015. [initial]

 (as/rer)