Sampaoli: Sevilla Tak Cukup Kuat Untuk Lukai Barcelona

Sampaoli: Sevilla Tak Cukup Kuat Untuk Lukai Barcelona
Jorge Sampaoli (c) SFC
- Pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli mengatakan bahwa timnya tak cukup kuat saat memiliki kesempatan melukai Barcelona. Akibatnya, mereka kalah telak dari Blaugrana.


Pada leg kedua Piala Super Spanyol, Sevilla dituntut meraih kemenangan setelah di leg pertama mereka kalah 0-2. Namun alih-alih mengejar skor, mereka justru dibantai tiga gol tanpa balas oleh Lionel Messi dkk.


"Saya pikir kami telah melakukan pekerjaan kami di babak pertama di mana kami bisa membuat beberapa gol, tapi kami tak bisa melakukannya. Dan Barcelona memiliki gol di peluang pertama mereka," ujarnya.


"Di babak kedua, dengan kesalahan kami di babak pertama, itu membuat kami sedikit menurun. Tapi saya senang dengan tim saya, terutama di babak pertama," sambungnya.


"Kami tak kuat saat kami memiliki kesempatan untuk menyakiti mereka, dan sebaliknya, mereka melakukan itu," tandasnya.


Sebagai informasi, Barcelona menang berkat dua gol dari Arda Turan dan satu gol dari Lionel Messi. Sevilla sendiri memiliki peluang memperkecil kedudukan, namun penalti dari Vicente Iborra gagal berbuah gol.


Secara keseluruhan, Barcelona meraih trofi supercopa de Espana dengan agregat 5-0 setelah di leg pertama menang 2-0.[initial]


 (svl/dzi)