
Bola.net - Gelandang muda Barcelona Pedri menyampaikan salam perpisahan terhadap Ronald Koeman yang belum lama ini dipecat oleh pihak klub.
Barcelona mengumumkan pemecatan Koeman pada Kamis (28/10/2021). Pria asal Belanda tersebut didepak dari Camp Nou menyusul kekalahan 0-1 dari Rayo Vallecano di La Liga.
Hasil tersebut membuat Barcelona hanya mampu menang empat kali dari 10 pertandingan di La Liga. Mereka pun kini terpuruk di peringkat kesembilan.
Advertisement
Alhasil, Koeman harus menebus performa buruk Barcelona dengan pekerjaannya. Pria berusia 58 tahun tersebut harus angkat kaki dari klub setelah bekerja selama 14 bulan.
Karier Pedri
Ronald Koeman bisa dibilang punya jasa besar dalam karier Pedri di Barcelona. Dia menjalani debut di tim senior bersama Koeman.
Sejak saat itu, Pedri terus bersinar. Pemuda 18 tahun tersebut kini menjadi andalan di Barcelona dan timnas Spanyol.
Di bawah asuhan Koeman, Pedri mencatatkan 56 penampilan di semua kompetisi. Dia berhasil mencetak empat gol dan enam assist dari penampilannya tersebut.
Pesan Perpisahan Pedri
Setelah Koeman meninggalkan klub, Pedri secara pribadi mengucapkan terima kasih kepada sang pelatih karena telah memberinya kesempatan untuk bersinar.
"Saya minta maaf hal-hal tidak berjalan seperti yang kita inginkan, tuan," tulis Pedri di akun Instagram pribadinya.
"Saya akan selalu berterima kasih kepadanya untuk semua yang telah dia lakukan untuk saya: karena memberi saya kepercayaannya sejak saat pertama dan untuk kesempatan memenuhi impian saya di Barcelona.
"Saya berharap yang terbaik untuk Anda baik secara pribadi maupun profesional."
Klasemen La Liga
Sumber: Fox Sports
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 28 Oktober 2021 20:11
-
Liga Champions 28 Oktober 2021 19:07
Philippe Coutinho dan Para Pemain yang Banderolnya Anjlok pada 2021
-
Liga Spanyol 28 Oktober 2021 18:36
Barcelona Capai Kesepakatan dengan Xavi, Sementara Waktu Pakai Caretaker
-
Editorial 28 Oktober 2021 17:04
5 Pemain Top Barcelona yang Ditendang Ronald Koeman, Termasuk Luis Suarez
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...