
Bola.net - Daftar peminat Robin Gosens di bursa transfer musim panas nanti kian bertambah. Setelah Barcelona dilaporkan turut meminati bek milik Atalanta tersebut.
Sosok Gosens memang tengah naik daun dalam dua musim terakhir. Ini dikarenakan ia salah satu aktor di balik apiknya performa Atalanta di beberapa tahun terakhir.
Juventus dilaporkan sangat kesengsem dengan bek 26 tahun tersebut. Mereka dilaporkan ingin memboyong Gosens di musim panas nanti.
Advertisement
Dilansir Sport, Juventus punya pesaing untuk mendapatkan Gosens. Barcelona dilaporkan juga tertarik mengamankan sang bek.
Simak rencana Barcelona untuk merekrut Gosens di bawah ini.
Butuh Bek Kiri
Menurut laporan tersebut, Barcelona memang tengah mencari bek kiri baru.
Ini dikarenakan usia Jordi Alba kian menua. Sementara Barcelona tidak punya pelapis yang sepadan untuk Alba.
Itulah mengapa Barcelona sangat tertarik membidik Gosens untuk menjadi bek kiri baru mereka di musim depan.
Harga Mahal
Namun laporan itu mengklaim bahwa Barcelona akan sedikit kesulitan untuk menebus mahar transfer Gosens.
Atalanta kabarnya mematok harga yang cukup mahal untuk Gosens. Karena mereka menilai bek Timnas Jerman itu adalah salah satu bek kiri terbaik di Eropa saat ini.
Jadi Barcelona dan Juventus harus membayar sekitar 40 juta Euro untuk mendapatkan jasanya.
Performa Apik
Musim ini Gosens menunjukkan performa yang sangat apik di skuat Atalanta.
Ia mengemas total 12 gol dan delapan assist dari total 44 penampilan bersama La Dea.
(Sport)
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 23 Mei 2021 04:40
-
Liga Italia 23 Mei 2021 00:11
Wahai AC Milan, Atalanta Ternyata Tak Ada Niatan buat 'Mengalah'
-
Liga Italia 22 Mei 2021 21:36
-
Liga Italia 22 Mei 2021 21:11
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...