Sacchi Minta Ancelotti Terus Percaya Bale

Sacchi Minta Ancelotti Terus Percaya Bale
Gareth Bale (c) AFP
Bola.net - Gareth Bale mendapat pembelaan dari mantan direktur Real Madrid, Arrigo Sacchi.

Meski belakangan tak lagi mampu mencetak gol atau memberi assist, pemain Wales itu dianggap masih layak mendapat kepercayaan dari Carlo Ancelotti untuk menjadi starter di laga berikutnya.

"Madrid tidak punya skuat yang terlalu besar. Saya tidak tahu apakah ia akan membuat perubahan dengan memberikan peran berbeda pada Bale. Namun sekarang, ia harus melihat tim secara keseluruhan," tutur Sacchi pada Onda Cero.

"Karena untuk saat ini, jelas tim terlihat seperti sedang mengalami begitu banyak masalah," pungkasnya. [initial]

 (onda/rer)