Rulli: Sociedad Analisa Permainan Barca Sepanjang Liburan

Rulli: Sociedad Analisa Permainan Barca Sepanjang Liburan
Geronimo Rulli (c) Real Sociedad
Bola.net - Kiper Real Sociedad, Geronimo Rulli mengungkapkan pendapatnya mengenai kesuksesan timnya membekuk Barcelona di Anoeta semalam (04/01). Menurut pria asal Argentina ini, hasil tersebut diraih berkat persiapan matang timnya, yang sudah menganalisa taktik Blaugrana sepanjang libur musim dingin lalu.

"Tentu saja kami senang bisa mengalahkan mereka, meraih tiga poin dari tim sekuat mereka adalah pencapaian tersendiri. Kami sudah mempelajari cara untuk mengalahkan mereka dalam sepekan terakhir selama liburan. Kami berhak menikmati kemenangan ini," ungkap Rulli seperti dilansir Canal+.

"Kami bermain bagus sebagai tim untuk menang. Seandainya bisa mempertahankan perorma seperti ini, kami akan meraih lebih banyak lagi hasil positif. Tentu saja kami senang dengan poin ini dan puas bisa keluar dari papan bawah."

Dalam laga tersebut, gol penentu kemenangan La Real dicetak oleh bunuh diri fullback Barca, Jordi Alba di menit kedua.[initial]

 (c+/mri)