
Bola.net - - Kabar baik diungkapkan pelatih Real Madrid Zinedine Zidane jelang laga Piala Super Spanyol. Zidane memastikan bahwa pada laga tersebut Cristiano Ronaldo dalam kondisi siap untuk bermain.
Madrid akan berkunjung ke Camp Nou untuk menjalani laga leg pertama Piala Super Spanyol pada Senin dini hari WIB. Ini merupakan kesempatan buat Madrid untuk menambah trofi setelah sebelumnya merebut Piala Super Eropa.
Saat mengalahkan Manchester United di Skopje, Ronaldo hanya bermain tujuh menit setelah diberi libur lebih panjang usai membela Portugal di Piala Konfederasi. Usai melewatkan sebagian besar laga pramusim, Ronaldo kini siap diturunkan melawan Barcelona.
"Dia sudah siap dan dalam kondisi bagus. Dia berlibur dan sudah bersama kami lima atau enam hari, dia bekerja keras saat liburan dan dia siap untuk bermain," kata Zidane di situs resmi klub.
Ronaldo sendiri tampil luar biasa pada musim kemarin dengan mencetak 42 gol dari 46 pertandingan di semua ajang kompetisi bersama Madrid. Bintang Portugal itu ikut membantu Los Blancos memenangkan gelar La Liga dan Liga Champions.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 12 Agustus 2017 23:48
-
Liga Spanyol 12 Agustus 2017 23:40
-
Liga Spanyol 12 Agustus 2017 23:32
-
Liga Inggris 12 Agustus 2017 23:00
-
Liga Spanyol 12 Agustus 2017 00:08
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...