Ronaldo: Sejak Dulu Saya Pikir Saya Pemain Terbaik

Ronaldo: Sejak Dulu Saya Pikir Saya Pemain Terbaik
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo mengungkapkan bahwa dirinya sejak dulu sudah berpikir bisa menjadi salah satu pemain terbaik di dunia seperti saat ini. Hal itu ia ungkapkan di situs resmi klub.


Cristiano Ronaldo mulai meniti karir sepakbola bersama Sporting Lisbon. Dinilai berbakat besar, Ronaldo dilirik oleh Sir Alex Ferguson dan bergabung dengan Manchester United.


Tampil gemilang bersama Manchester United, Ronaldo pun akhirnya membuat Real Madrid, klub impian masa kecilnya- tertarik. Dan pada 2009, ia pun resmi berseragam Los Blancos dan meniti jalan sebagai salah satu pemain terbaik di dunia di sana.


"Saya selalu berpikir bahwa saya akan tiba di posisi saya sekarang ini dan memperlihatkan bahwa saya adalah yang terbaik," ujarnya.


"Saya mencoba melakukannya dari tahun ke tahun, bukan hanya dengan gelar-gelar melainkan dengan gol-gol dan permainan saya. Selangkah demi selangkah saya telah meninggalkan catatan saya di tempat di mana saya pernah berada," tandasnya.[initial]


 (rm/dzi)