Ronaldo: Saya Tak Percaya Mukjizat

Ronaldo: Saya Tak Percaya Mukjizat
Cristiano Ronaldo. (c) Bola.net
Bola.net - Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa Real Madrid sudah tak mungkin lagi bisa mengejar Barcelona FC di pentas La Liga. Meski tren permainan Madrid terus meningkat, namun Ronaldo menganggap jarak yang ada sudah terlalu jauh.

Madrid saat ini berada di posisi dua klasemen sementara, tertinggal 13 poin dari Barca. Dengan delapan pertandingan tersisa, Ronaldo pesimis Madrid akan mampu melewati perolehan poin Barca pada akhir musim nanti.

Namun seperti halnya semua pihak di Madrid, Ronaldo juga mengaku tak akan menyerah begitu saja. Madrid akan terus mengejar kemenangan dalam semua laga tersisa musim ini.

"Saya tak percaya kepada mukjizat. Memang masih mungkin, tetapi sangat sulit dan nyaris tak mungkin. Tetapi kemenangan penting bagi kepercayaan diri tim yang berusaha memenangkan Liga Champions," jelas Ronaldo.

Dalam pertandingan terakhir, Madrid menggasak Levante 5-1. Sempat tertinggal lebih dulu, Madrid mampu bangkit dan mengakhiri pertandingan dengan gemilang. [initial]

Karanka: Runner Up La Liga Jadi Motivasi Madrid

Highlights La Liga: Real Madrid 5-1 Levante

Review: Bekuk Levante, Madrid Terus Tempel Barca (gl/hsw)