Ronaldo Pastikan Hanya Cedera Ringan

Ronaldo Pastikan Hanya Cedera Ringan
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Cristiano Ronaldo memastikan bahwa ia tidak mengalami cedera parah saat ini. Sebelumnya Real Madrid sempat dibuat khawatir dengan cedera yang dialami Ronaldo saat menjalani latihan bersama Los Blancos.


Tenaga Ronaldo mutlak dibutuhkan oleh Madrid dalam pertandingan final Liga Champions akhir pekan nanti. Ronaldo diharapkan menjadi senjata utama, karenanya kabar cedera Ronaldo membuat Madrid khawatir.


Ronaldo mengakui bahwa ia memang mengalami sedikit masalah saat latihan. Namun ia mengatakan bahwa masalah itu tidak serius dan ia akan bisa berlatih kembali.


"Saya memang mengalami masalah dalam latihan. Di Spanyol, kami menyebutnya sebagai Bocadillo alias memar yang besar. Tapi saya akan kembali baik besok atau mungkin lusa," terang Ronaldo kepada AS.


Ronaldo sendiri sebenarnya memang belum sepenuhnya fit. Dalam beberapa hari terakhir, ia kerap terlihat menjalani latihan personal untuk segera mengembalikan kondisi tubuhnya. [initial]


 (as/hsw)