Ronaldo - Messi Kuasai LFP Awards

Ronaldo - Messi Kuasai LFP Awards
Daftar lengkap pemenang LFP Awards. (c) Bolanet
Bola.net - LFP Awards adalah penghargaan yang diberikan pada sosok-sosok terbaik di kompetisi La Liga musim sebelumnya. Pemilihan dilakukan oleh sebuah komite khusus yang dibentuk untuk memilih tiga orang pemain terbaik di setiap posisi. Manajer dari semua peserta La Liga akan memilih pemenang dari tiga kandidat tersebut.

Pemain yang masih aktif bermain di liga akan memiliki hak untuk memilih penerima penghargaan Best Player dan Best Manager. Sementara itu fans mendapat kesempatan menentukan sosok yang berhak menerima Fair Play Award.



Cristiano Ronaldo dinobatkan menjadi MVP tahun ini. Sedangkan Lionel Messi dianugerahi penghargaan sebagai Player of The Year.

Selain Ronaldo, pemain Real Madrid lain yang mendapatkan penghargaan dari LFP adalah Sergio Ramos, Asier Illarramendi, dan Iker Casillas. Sementara itu, Andres Iniesta dan Gerard Deulofeu jadi penyumbang LFP Awards yang lain untuk Barcelona.

Berikut adalah nama lengkap penerima penghargaan LFP Awards, beserta nama klub yang mereka bela saat bermain di kompetisi musim lalu.

LFP MVP  - Cristiano Ronaldo (Real Madrid)

LFP Player of the Year - Lionel Messi (Barcelona)

LFP Goalkeeper of the Year - Thibaut Courtois (Atletico Madrid)

LFP Defender of the Year - Sergio Ramos (Real Madrid)

LFP Midfielder of the Year - Asier Illarramendi (Real Sociedad)

LFP Attacking Midfielder of the Year - Andrés Iniesta (Barcelona)

LFP Forward of the Year - Lionel Messi (Barcelona)

LFP Breakout Star of the Year - Asier Illarramendi (Real Sociedad)

LFP Coach of the Year - Diego Simeone (Atletico Madrid)

LFP Fair Play Award (Player) - Iker Casillas (Real Madrid)

LFP Fair Play Award (Club) - Athletic de Bilbao

Liga Adelante Player of the Year - Gerard Deulofeu (Barcelona B)

Liga Adelante Goalkeeper of the Year - Esteban (Almeria)

Liga Adelante Defender of the Year - Edu Albácar (Elche)

Liga Adelante Midfielder of the Year - Bruno Soriano (Villarreal)

Liga Adelante Attacking Midfielder of the Year - Vitolo (Las Palmas)

Liga Adelante Forward of the Year - Charles (Almeria)

Liga Adelante Breakout Star of the Year - Chuli (Recreativo)

Liga Adelante Manager of the Year - Fran Escribá (Elche)

Liga Adelante Fair Play Award (Player) - Bruno Soriano (Villarreal)

Liga Adelante Fair Play Award (Club) - Villarreal [initial]

 (LFP/rer)