Ronaldo Menang Hattrick, Messi Unggul Doblete

Ronaldo Menang Hattrick, Messi Unggul Doblete
Cristiano Ronaldo - Lionel Messi (c) AFP

Bola.net - - Kompetisi La Liga hampir selalu diwarnai dengan adu ketajaman antara Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dan Lionel Messi dari . Musim 2016/17 pun demikian.

Di La Liga musim ini, Ronaldo menang untuk urusan mengukir hattrick atau tiga gol dalam satu laga. Sementara itu, Messi unggul dalam hal mencetak doblete alias brace, atau dua gol dalam satu laga.

Ronaldo dua kali mencetak hattrick di La Liga musim ini. Dia adalah satu-satunya pemain yang mampu melakukannya lebih dari sekali. Di lain pihak, tak ada pemain yang mengemas doblete lebih banyak daripada Messi (13).

Hattrick terbanyak di La Liga 2016/17:

2 - Cristiano Ronaldo (Real Madrid)

1 - Wissam Ben Yedder (Sevilla)

1 - Kevin Gameiro (Atletico Madrid)

1 - Neymar (Barcelona)

1 - Vicente Iborra (Sevilla)

1 - Yannick Carrasco (Atletico Madrid)

1 - Luis Suarez (Barcelona)

1 - Giuseppe Rossi (Celta Vigo)

1 - Alvaro Morata (Real Madrid).

Musim ini, Ronaldo mencetak hattrick ke gawang Alaves dan Atletico Madrid. Dia melakukannya ketika Madrid menang menang 4-1 di markas Alaves pada jornada 10 dan saat menang 3-0 di Vicente Calderon pada jornada 12.

Doblete terbanyak di La Liga 2016/17:

13 - Lionel Messi (Barcelona)

5 - Luis Suarez (Barcelona)

4 - Cristiano Ronaldo (Real Madrid)

3 - Ruben Castro (Real Betis)

3 - Fernando Torres (Atletico Madrid)

3 - Aritz Aduriz (Athletic Bilbao)

3 - Isco (Real Madrid)

3 - Iago Aspas (Celta Vigo)

3 - Antoine Griezmann (Atletico Madrid).

Messi mengukir 13 doblete, jauh lebih banyak dibandingkan pemain-pemain lain. Doblete pertama Messi musim ini tercipta ketika Barcelona menang 6-2 menjamu Real Betis pada jornada perdana. Dia juga melakukannya saat Barcelona memenangi El Clasico di Santiago Bernabeu dengan skor 3-2. Doblete ke-13 dicetaknya ke gawang Eibar pada jornada pemungkas.

Ronaldo memang kalah tajam dibandingkan dua Barcelona, Messi dan Luis Suarez, di La Liga 2016/17. Ronaldo finis dengan 25 gol, terpaut empat gol di belakang Suarez, sedangkan Messi meraih Trofeo Pichichi keempatnya berkat 37 gol yang dia cetak untuk Barcelona.

Namun, Ronaldo sukses mengantarkan Madrid ke tangga juara.