Ronaldo Mandul di Big Match Madrid

Ronaldo Mandul di Big Match Madrid
Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Cristiano Ronaldo, top skorer Real Madrid sepanjang masa, sudah mencetak 25 gol musim ini dan tengah ada di urutan kedua dalam daftar pichichi. Selain itu, ia juga mencatat rekor baru dengan membuat 11 gol di fase grup Liga Champions.


Namun demikian, ada fakta memprihatinkan mengenai permainan Ronaldo musim ini. Menurut laporan yang diturunkan oleh AS, pemain Portugal sudah gagal mencetak gol di delapan pertandingan vital yang dimainkan klubnya.


Ambil contoh di duel melawan Athletic Bilbao di San Mames, di mana Karim Benzema mencetak dua gol untuk membantu Madrid menang 2-1. Hal yang sama juga terjadi di Vicente Calderon, kala pemain Prancis membobol jala lawan dan membuat Los Blancos mengamankan satu angka dari Atletico Madrid.


Di pertandingan melawan Sevilla; James Rodriguez dan Sergio Ramos yang kebagian giliran mencetak gol. Sementara di laga melawan Barcelona, Ronaldo kembali tumpul kala timnya dibabat 0-4 di kandang sendiri.


Melawan Villarreal, Madrid kalah 0-1 dan di terakhir di laga melawan Valencia, Benzema dan Gareth Bale yang sukses mencatatkan nama di papan skor, dalam laga yang berakhir dengan skor imbang 2-2.


Penampilan buruk Ronaldo di laga vital tak hanya terjadi di La Liga, namun juga menular di Liga Champions, di mana ia juga tak sanggup membuat gol kala timnya dua kali berjumpa PSG musim ini.


Lantas, apakah permainan Ronaldo bisa lebih berkembang di tangan pelatih anyar Zinedine Zidane? Kita nantikan saja. [initial]


 (as/rer)