Ronaldo: Madrid Keluarga Kedua Saya

Ronaldo: Madrid Keluarga Kedua Saya
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengatakan bahwa mereka harus memenangkan gelar untuk membuktikan diri sebagai klub terbaik sepanjang sejarah.

Ronaldo tahu bahwa ada banyak suporter yang kini menganggap tim asuhan Carlo Ancelotti sebagai yang terbaik sepanjang berdirinya Los Blancos.

"Tim ini tengah percaya diri dan kami ingin terus seperti ini. Terdapat suasana ruang ganti terbaik yang pernah saya alami di beberapa tahun terakhir. Anda mendengar banyak orang mengatakan ini Real Madrid terbaik dalam beberapa tahun terakhir, namun itu adalah sesuatu yang hanya bakal dikenang jika kami memenangkan sesuatu yang penting," tutur Ronaldo pada reporter.

"Saat ini kami ada di bentuk yang bagus, karena kami sudah menang di 16 laga secara beruntun. Real Madrid seperti keluarga kedua. Kami terus bekerja bersama setiap hari. Saya amat senang dan rekan setim saya luar biasa. Staff pelatih juga memainkan peran penting di ruang ganti," pungkasnya. [initial]

 (tfa/rer)