Ronaldo Ingin Perbaiki Tiga Aspek

Ronaldo Ingin Perbaiki Tiga Aspek
Ronaldo akan perbaiki tiga aspek. (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa ia masih belum puas dengan kinerjanya selama ini. Meski sudah mendapat banyak pujian karena tampil luar biasa, Ronaldo merasa masih banyak yang bisa diperbaiki dalam permainannya.

Ronaldo mengatakan ada tiga aspek yang tengah berusaha diperbaikinya. Ronaldo merasa mengalami penurunan performa di tiga aspek tersebut.

"Saya sekarang sedang berusaha memperbaiki kaki kiri, akselerasi dan tendangan bebas saya. Akhir-akhir ini saya tidak banyak mendapat sukses dari tiga aspek itu. Tapi saya tahu semua itu akan kembali," ujar Ronaldo kepada ITV.

Ronaldo tahu bahwa ia harus bekerja keras kalau ingin mencapai target itu. Ia juga harus bisa tetap rendah hati agar bisa melihat kekurangannya sendiri.

"Saya harus rendah hati agar bisa melihat kekurangan saya. Dan tanpa kerja keras, saya tidak akan pernah mendapat kemajuan. Saya harus terus bekerja." [initial]

  (as/hsw)