Ronaldo: Iker atau Navas? Saya Sudah Bosan

Ronaldo: Iker atau Navas? Saya Sudah Bosan
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo mengaku ia tidak ingin berkomentar terlalu jauh mengenai kiper yang mana yang jauh lebih pantas untuk mengawal gawang Real Madrid di musim kompetisi kali ini.

Di beberapa pertandingan awal musim ini, Madrid sejatinya lebih mempercayai Iker Casillas. Namun menyusul kritik dari fans dan pihak lain, penjaga gawang Spanyol itu terpaksa menepi dan memberi jalan pada Keylor Navas, saat tim menjamu Elche dini hari tadi.

"Perubahan adalah sesuatu yang perlu dilakukan oleh manajer, rotasi memberikan kesempatan pada para pemain untuk beristirahat. Saya pikir ini hal yang bagus. Hal yang terbaik untuk tim adalah berusaha sebaik mungkin untuk terus berada dalam form terbaik sepanjang tahun," tutur Ronaldo pada ISF.

"Kiper? Kami tidak bisa terus menerus bicara mengenai hal yang sama. Iker dan Keylor adalah kiper terbaik di La Liga. Topik ini sekarang menjadi sedikit membosankan. Hal yang paling penting adalah untuk tumbuh dan berkembang. Titik," pungkasnya.

Ronaldo mencetak empat gol ke gawang Elche, yang pada akhirnya harus menyerah kalah dengan skor telak 1-5. [initial]

 (isf/rer)