Ronaldo Berharap Raih Ballon d'Or Lagi

Ronaldo Berharap Raih Ballon d'Or Lagi
Ronaldo berharap raih Ballon d'Or. (c) GSA
Bola.net - Cristiano Ronaldo dinobatkan sebagai pemain terbaik tahun 2014 dalam gala Global Soccer Awards. Pemain Real Madrid itu mengaku bangga bisa kembali mendapatkan penghargaan tersebut.

Ronaldo juga berharap penghargaan itu menjadi sinyal ia akan bisa mendapatkan penghargaan paling bergengsi; Ballon d'Or. Namun ia mengaku tidak terlalu memikirkan bola emas tersebut.

"Saya berharap penghargaan ini bisa menjadi penanda yang bagus bahwa saya akan meraih Ballon d'Or, tapi saya tidak terlalu khawatir. Mereka yang memilih tahu benar apa yang mereka lakukan. Saya bahagia karena bisa mendapatkan satu trofi lagi atas kerja keras dan dedikasi saya," tukas Ronaldo dalam gala Globe Soccer Awards di Dubai.

Ronaldo bermain melawan Lionel Messi dan Manuel Neuer untuk mendapatkan Ballon d'Or tahun ini. Namun ketika ia dipaksa berbicara lebih lanjut soal Ballon d'Or, CR7 lebih memilih menghindar.

"Saya hanya bahagia bisa memenangkan penghargaan dari Globe Soccer Awards ini. Saya sangat bangga." [initial]

  (gl/hsw)