Ronaldo: Ancelotti Sosok Luar Biasa, Sosok yang Hebat

Ronaldo: Ancelotti Sosok Luar Biasa, Sosok yang Hebat
Cristiano Ronaldo & Carlo Ancelotti (c) AFP
- Cristiano Ronaldo memberikan pujian pada Carlo Ancelotti, mantan pelatih Real Madrid yang sukses membuat tim meraih gelar Liga Champions ke-10 dua musim lalu.


Hal tersebut diungkapkan oleh pemain bintang asal Portugal, di sela-sela pemutaran perdana film dokumenter tentang kehidupan pribadinya, yang dilakukan di London belum lama ini.


Even tersebut dihadiri oleh beberapa nama terkenal di dunia sepakbola, termasuk di antaranya Carlo Ancelotti.


Pada AS, Ronaldo mengatakan: "Ia adalah sosok yang hebat dan juga pelatih yang hebat. Ia orang yang luar biasa dan ia punya kepribadian yang amat berkesan dalam hati para pemain. La Decima yang diberikan oleh Ancelotti sungguh luar biasa, hal tersebut membuat semua orang di Spanyol bangga."


Ancelotti sendiri kini tengah menganggur usai dipecat Madrid musim panas lalu. [initial]


 (as/rer)