Ronaldinho Doakan Puyol Sukses

Ronaldinho Doakan Puyol Sukses
Carles Puyol dan Ronaldinho (c) AFP
Bola.net - Salah satu pemain legendaris Barcelona asal Brasil, Ronaldinho, turut bersuara menanggapi keputusan Carles Puyol untuk meninggalkan Blaugrana akhir musim nanti. Ronaldinho mendoakan mantan kaptennya itu agar tetap sukses sepeninggal dari Camp Nou.


"Teman yang hebat di dalam dan luar lapangan. Carles Puyol mengumumkan akan pergi dari Barca Juni nanti. Semoga sukses, teman," tulis Ronaldinho di Twitter.

Ronaldinho pernah berjibaku bersama Puyol selama periode 2003-2008 sebelum akhirnya hijrah ke AC Milan, Flamengo, dan kini memperkuat Atletico Mineiro.

Salah satu kenangan indahnya di Barcelona, seperti terlihat pada foto di Tweet-nya, adalah menjuarai Liga Champions 2005/06. [initial]

 (twi/gia)