Roberto Carlos Dampingi Tim Junior Real Madrid

Roberto Carlos Dampingi Tim Junior Real Madrid
Roberto Carlos (c) Ist
- Roberto Carlos kini tengah bersama tim U19 Real Madrid di Swedia.


Legenda klub ibu kota Spanyol itu baru saja kembali ke klub lamanya, dengan proyeksi untuk menjadi bagian dari staff kepelatihan Los Blancos sejak bulan lalu.


Carlos lantas ikut mendampingi tim U19 Real Madrid dalam perjalanan mereka ke Swedia, di mana tim akan bermain melawan Elfsborg di laga play-off untuk memperebutkan satu tempat di babak 16 besar UEFA Youth League pada hari Rabu mendatang, sebagaimana dilansir AS.


Pertandingan tersebut juga akan jadi yang pertama bagi Santiago Solari sebagai manajer tim U19, usai Luis Miguel Ramis dipromosikan ke tim Castilla, menyusul keputusan klub menunjuk Zinedine Zidane sebagai manajer tim utama.


Carlos sendiri mulai membela Madrid sejak 1996, usai ia pindah dari Inter Milan. Selama 11 tahun karirnya di Spanyol, bek asal Brasil telah ikut membantu klub memenangkan empat gelar La Liga, tiga Piala Super Spanyol, tiga Liga Champions, dua Piala Interkontinental, dan satu Piala Super UEFA. [initial]


  (as/rer)