
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid dikabarkan tengah menyusun rencana ambisius untuk jendela transfer musim panas tahun depan, yakni menggaet Kylian Mbappe dari PSG.
Beberapa waktu lalu, Mbappe kabarnya sudah memberitahu klubnya bahwa ia ingin hengkang ke klub lain pada musim panas tahun depan.
Kontrak Mbappe bersama PSG sendiri bakal berakhir pada 2022 mendatang. Artinya, Mbappe ingin pergi setahun lebih cepat, yang jelas jadi kabar baik untuk klub-klub besar Eropa.
Advertisement
Rencana Real Madrid
Real Madrid pun sudah bergerak cepat untuk mulai pendekatan mereka terhadap Mbappe. Masalahnya, PSG memasang banderol tidak murah untuk pemain 21 tahun tersebut.
Real Madrid pun tak kekurangan solusi. Dilansir Le 10 Sport, klub ibu kota Spanyol itu kabarnya siap menjual sejumlah bintang mereka di akhir musim nanti.
Dana segar yang didapat dari hasil penjualan tersebut bakal digunakan Real Madrid untuk membiayai perekrutan Mbappe ke Santiago Bernabeu.
Siapa jadi Korban?
Sejumlah nama pemain senior seperti Marcelo dan Luka Modric pun dikabarkan bakal menjadi korban dari rencana transfer Real Madrid ini.
Marcelo memang secara perlahan sudah kehilangan tempat reguler di skuad Zinedine Zidane yang lebih sering memainkan Ferland Mendy di sektor bek kiri.
Sementara itu, nasib yang sama juga dialami Modric. Dengan status mereka sebagai bintang, Real Madrid pun yakin bisa mendapatkan uang dalam jumlah cukup besar jika menjual mereka tahun depan.
Sumber: Le 10 Sport
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 2 November 2020 17:34
Video Kocak Neymar Kena Prank, Kaget Sampai Loncat dari Kursi dan Mengumpat
-
Liga Spanyol 2 November 2020 16:20
Mau Jadi Pemain Terbaik Dunia, Kylian Mbappe Harus Gabung Real Madrid
-
Liga Spanyol 30 Oktober 2020 22:05
-
Open Play 29 Oktober 2020 06:10
Highlights Istanbul Basaksehir vs PSG | Liga Champions 2020-2021
-
Liga Champions 29 Oktober 2020 05:17
Berhasil Geser Rekor Alessandro Del Piero, Apa Kata Moise Kean?
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
- Rapor Pemain Barcelona Saat Comeback di Kandang Atletico Madrid: Lamine Yamal Sungguh Mantap, Ferran Torres Supersub!
- Nonton Atletico Madrid vs Barcelona - Live Streaming La Liga 2024/2025
- Mbappe Buka Suara Soal Perbandingan dengan Cristiano Ronaldo dan Ronaldo Nazario
- Hasil Atletico Madrid vs Barcelona: Skor 2-4
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...